Tag Archives: CME halo

Matahari 24 jam terakhir (8 Apr 2015, 12.30 UT)

Daerah aktif beta-delta NOAA 2320 melepaskan dua flare C rendah selama 24 jam terakhir. Flare terkuat adalah C1.1 dengan puncak pada pukul 21.31 UT tanggal 7 April. Dalam 24 jam ke depan, diprakirakan lebih banyak flare kelas C dengan sedikit peluang flare kelas M, terutama dari daerah aktif NOAA 2320.

Laju angin matahari menurun dari sekitar 400 ke 350 km/det selama 24 jam terakhir, sementara kuat medan magnet antarplanet bervariasi antara 2 dan 6 nT. Selama 24 jam terakhir, kondisi geomagnet tenang (K Dourbes antara 0 dan 3; Kp NOAA antara 1 dan 2). Ada peluang level geomagnet aktif (K Dourbes = 4) pada tanggal 8 April akibat kemungkinan hembusan sekilas dari CME halo parsial tanggal 4 April. Dimungkinkan interval badai aktif ke minor (K Dourbes = 5) dalam paruh kedua 9 April, sebagai akibat dari hembusan sekilas CME 6 April. Aktivitas geomagnet tenang sampai aktif mungkin terjadi pada tanggal 10 April, ketika aliran laju tinggi lubang korona diprakirakan tiba dekat bumi.

Diterjemahkan dari http://sidc.oma.be/

Ulasan aktivitas matahari 30 Mar-5 Apr 2015

Diterjemahkan dari http://www.stce.be/newsletter/html/2015/STCEnews20150410.html#3

Daerah Aktif

Pekan ini dilaporkan sepuluh daerah aktif oleh NOAA, dengan nomor daerah aktif 2303, 2305, 2312, 2313, 2315, 2316, 2317, 2318, 2319, 2320. Flare terkuat pekan ini adalah flare C4.7 yang mencapai puncak pada pukul 01.52 UT tanggal 30 Maret di daerah aktif NOAA 2303 yang pada saat itu baru bergerak ke belakang tepi utara-barat matahari.

Erupsi Plasma

Continue reading Ulasan aktivitas matahari 30 Mar-5 Apr 2015

Ulasan aktivitas matahari 23-29 Mar 2015

Diterjemahkan dari http://www.stce.be/newsletter/pdf/2015/STCEnews20150403.pdf

Selama sepekan ini dilaporkan hanya flare kelas C, sejumlah total 40 dengan mayoritas flare kelas C rendah. Flare terkuat pekan ini adalah flare C8.7 yang mencapai puncak pada pukul 04.46 UT tanggal 25 Maret. Flare berdurasi panjang ini berasal dari grup bintik Catania 13 (daerah aktif NOAA 2305) dan disertai oleh peredupan korona dan lengkungan pasca-flare yang diamati oleh SDO/AIA. Tidak tampak CME yang jelas pada data SOHO/LASCO. Sebagian besar flare berasal dari grup bintik Catania 13 (daerah aktif NOAA 2305) yang memiliki konfigurasi beta-gamma pada medan magnet fotosfernya, kecuali pada tanggal 25 dan 26 Maret ketika ia diklasifikasikan sebagai daerah aktif beta-gamma-delta.

Bagan kiri menunjukkan ulasan jumlah total flare C per daerah aktif NOAA selama sepekan. "None" mengindikasikan sumber flare belum mendapat nomor NOAA. Grafik kanan menunjukkan ulasan aktivitas flare per daerah aktif NOAA per hari.
Bagan kiri menunjukkan ulasan jumlah total flare C per daerah aktif NOAA selama sepekan. “None” mengindikasikan sumber flare belum mendapat nomor NOAA. Grafik kanan menunjukkan ulasan aktivitas flare per daerah aktif NOAA per hari.

Continue reading Ulasan aktivitas matahari 23-29 Mar 2015

Ulasan aktivitas matahari 23 Feb-1 Mar 2015

Diterjemahkan dari http://www.stce.be/newsletter/pdf/2015/STCEnews20150305.pdf

Aktivitas matahari sangat rendah sampai 28 Februari ketika daerah aktif NOAA 2294 mencapai konfigurasi beta-gamma dan mulai menghasilkan flare kelas C, bersamaan dengan NOAA 2290. Flare terkuat  adalah C6.8 yang mencapai puncak pada pukul 16.13 UT tanggal 1 Maret dari NOAA 2290. Gambar di bawah menunjukkan evolusi flare keseluruhan selama satu pekan, dan NOAA 2290 (kiri), flare C6 (tengah) dan loop korona pasca-flare (kanan).

20150223-0301 pic 1 20150223-0301 pic 2

Continue reading Ulasan aktivitas matahari 23 Feb-1 Mar 2015

Ulasan aktivitas matahari 16-22 Feb 2015

Diterjemahkan dari http://www.stce.be/newsletter/pdf/2015/STCEnews20150227.pdf

Aktivitas matahari sepekan sangat rendah sampai rendah. Fluks sinar-X latar belakang berada pada level B seperti yang dapat dilihat pada grafik di bawah dengan plot fluks sinar-X GOES 0.1-0.8 nm dari 16 sampai 22 Feb.

20150216-22 pic 1

Hanya dihasilkan sembilan flare C dan banyak flare B. Aktivitas terkuat berasal dari daerah aktif NOAA 2282 dan 2286, dengan flare C2.3 sebagai peristiwa sinar-X terkuat (puncak pada pukul 15.22 UT tanggal 20 Februari). AR NOAA 2287, 2289, dan 2290 hanya menghasilkan beberapa flare kecil. Continue reading Ulasan aktivitas matahari 16-22 Feb 2015

Ulasan aktivitas matahari 9-15 Feb 2015

Diterjemahkan dari http://www.stce.be/newsletter/pdf/2015/STCEnews20150220.pdf

Aktivitas matahari sepekan lalu relatif tenang dengan diamatinya satu flare kelas M dan satu CME halo. Di awal pekan, piringan matahari menunjukkan empat daerah aktif (AR) NOAA: 2277, 2280, 2281, dan 2282. Keempatnya tetap relatif stabil dengan sedikit kemunculan fluks selama sepekan. Seiring waktu, AR 2283 muncul dekat pusat piringan pada tanggal 13 Feb, daerah ini tetap kecil dan stabil sejak kemunculannya.

Bagan kiri menunjukkan ulasan jumlah total flare per daerah aktif NOAA dalam sepekan. “None” mengindikasikan sumber flare merupakan daerah yang belum diberi nomor NOAA pada saat terjadi flare. Grafik kanan menunjukkan ulasan aktivitas flare per daerah aktif NOAA per hari.
Bagan kiri menunjukkan ulasan jumlah total flare per daerah aktif NOAA dalam sepekan. “None” mengindikasikan sumber flare merupakan daerah yang belum diberi nomor NOAA pada saat terjadi flare. Grafik kanan menunjukkan ulasan aktivitas flare per daerah aktif NOAA per hari.

Continue reading Ulasan aktivitas matahari 9-15 Feb 2015

Ulasan aktivitas matahari 15-28 Des 2014

Diterjemahkan dari http://www.stce.be/newsletter/pdf/2015/STCEnews20150102.pdf

Selama pekan 15 Desember, diamati satu flare kelas X, 8 flare kelas M, dan 48 flare kelas C. Semua flare kuat, begitu pula mayoritas yang sangat besar dari flare kelas C dihasilkan oleh daerah aktif beta-gamma-delta NOAA 2241 dan NOAA 2242. Paling sedikit satu flare kuat diamati setiap hari dari 17-22 Desember. Selama pekan 22 Desember, terjadi 2 flare kelas M dan 37 flare kelas C, dengan NOAA 2241/2242 sebagai daerah paling produktif flare dari 22-24 Desember ketika melintasi tepi barat matahari. Dari situ, daerah aktif beta-gamma NOAA 2248 dan NOAA 2249 mengambil alih dengan sebuah flare kelas M level-rendah dari NOAA 2249 pada tanggal 27 Desember. Fluks sinar-X latar belakang berada di atas level-C1 dari 17-22 Desember dan pada 24-25 Desember.

20141215-28 pic 1

Continue reading Ulasan aktivitas matahari 15-28 Des 2014

Ulasan aktivitas matahari 8-14 Desember 2014

Diterjemahkan dari http://www.stce.be/newsletter/pdf/2014/STCEnews20141219.pdf

Banyak flare kelas C (sejumlah 55 peristiwa) dan dua flare kelas M yang diamati pekan ini. Di awal pekan, NOAA 2230 adalah pemain utama dengan 17 flare kelas C, di antaranya adalah flare C8.6 dan C8.5 pada tanggal 9 Desember yang paling menarik. Pada dua hari terakhir, daerah aktif NOAA 2241 dan 2242 menghasilkan flare terkuat dan terbanyak.

20141208-14 pic 1

Continue reading Ulasan aktivitas matahari 8-14 Desember 2014

Ulasan aktivitas matahari 24-30 November 2014

Diterjemahkan dari http://www.stce.be/newsletter/pdf/2014/STCEnews20141204.pdf

Empat puluh dua (42) flare kelas C diamati selama pekan ini, separuhnya dihasilkan oleh NOAA 2222. Daerah ini mengambil alih setelah hilangnya grup NOAA 2209 di tepi barat pada tanggal 26 November. NOAA 2222 secara perlahan berkembang menjadi daerah terbesar yang terlihat pada piringan matahari, dan menghasilkan flare terkuat pekan ini pada tanggal 27 November: sebuah flare C8.2 yang mencapai puncak pada pukul 00:47 UT. Daerah aktif produktif-flare lainnya adalah NOAA 2217 (6) dan 2219 (8).

20141124-30 pic 1

Continue reading Ulasan aktivitas matahari 24-30 November 2014